Postingan

Menampilkan postingan dari 2010
Gambar
Robert Plutchik (lahir 21 Oktober 1927- meninggal 29 April 2006, umur 78 tahun) adlah seorang psikolog dan guru besar emiritus di Albert Einstein College of Medicine serta dosen tidak tetap di University of South Florida. Ia menerima gelar doktornya dari Columbia University dan telah menulis sekitar 260 artikel, 45 bab dan 8 buku, serta menyunting 7 buku. Minat penelitiannya antara lain mencakup kajian emosi, bunuh diri, dan kekerasan, serta proses psikoterapi. Salah satu karya paling berpengaruh dari Plutchik adalah klasifikasinya terhadap emosi manusia yang disebut Roda Emosi Plutchik ( Plutchik's Wheel of Emotions ). Ia mengajukan delapan emosi dasar yang masing-masing dapat dibagi tiga menurut intensitasnya. Berikut daftar ke-8 emosi dasar dan tiga subbagiannya berurut menurut intensitas dari rendah ke tinggi. kegembiraan ( joy ): serenity - joy - ecstasy kepasrahan ( acceptance ): acceptance - trust - admiration ketakutan ( fear ): apprehension - fear - terror ...

Manfaat Minum Sambil Duduk

Pertanyaan: Mengapa Rasulullah SAW menganjurkan kita untuk tidak boleh Minum sambil Berdiri? Jawaban: Secara medis, dalam tubuh kita terdapat penyaring yang bernama Sfringer. Saringan itu bisa membuka (ketika kita duduk) dan menutup (ketika kita berdiri). Air yang kita minum belum 100% steril untuk diolah tubuh kita. Jika air yang tidak disaring langsung masuk ke kandung kemih, bisa menyebabkan penyakit kristal ginjal. Subhanallah,,

Ayo BerQurban

Berkurban adalah sebuah kepasrahan, ketundukan pada sebuah pengorbanan karena ketakwaannya kepada Allah SWT. Belajar dari bapak para Nabi dan putranya, Ibrahim AS dan Ismail AS. Patut kita renungkan, sudahkah kita bertakwa dengan pengorbanan segala yang kita cintai dan miliki di hadapan ALLAH SWT? Dari seluruh manusia tidak semuanya mendapat hidayah Islam Dari seluruh muslim yang ada, hanya sedikit yang sadar Dari sedikit yang sadar itu, lebih sedikit lagi yang berdakwah Dari jumlah yang sedikit dalam berdakwah, lebih sedikit lagi yang berjuang Dan dari sedikit yang berjuang, hanya sedikit yag sabar Begitu pula dari mereka yang sedikit dalam bersabar itu, lebih sedikit lagi yang sampai pada akhir perjalanan .. Semoga kita termasuk yang istiqomah hingga akhir hayat .. Amin ya Rabb .. Allahu Akbar !!!

Kedudukan hamba di sisi ALLAH

Siapa yang lebih mengetahui kedudukannya di sisi ALLAH hendaklah ia mengamati bagaimana kedudukan ALLAH dalam dirinya. Sesungguhnya ALLAH menempatkan hambaNya dalam kedudukan sebagaimana dia menempatkan kedudukan ALLAH pada dirinya. (Al-Hakim)

Kado untuk sahabat terbaikku

Sahabat terbaikku .. Tuliskan semua rencana hidupmu dengan sebatang pensil Namun berikan penghapusnya pada Allah, Biarkan Allah yang menghapus bagian-bagian yang salah dalam rencana itu dan menggantinya dengan rencana yang lebih baik dalam hidup kita. Karena yang terbaik menurut Allah pasti terbaik menurut kita. Dan seindah apapun rencana kita, jauh lebih indah rencana Allah untuk kita.

Tanda- tanda Orang yang Bertakwa

Takwa itu berarti pagar. Takwa dalam beragama berarti memagari hati dari segala ancaman hati. Apakah ancaman hati itu? Ancaman hati merupakan segala bentuk tindakan ataupun tingkah laku kita yang dapat menyebabkan hati kita rusak maupun sakit. Takwa dalam beragama juga dapat diartikan sebagai membersihkan hati dari berbagai prasangka buruk yang mengundang dosa. 5 Tanda orang yang bertakwa menurut Qaul Usman bin Affan ra, antara lain: tidak suka bergaul kecuali dengan orang yang bisa memperbaiki agamanya. jika mendapat musibah dalam urusan duniawi dia anggap sebagai hukuman atas kesalahan terdahulu. jika mendapat musibah dalam urusan agama meskipun kecil dia bersedih. dia tidak suka memenuhi perutnya dengan makanan yang halal sekalipun, karena khawatir tercampur dengan yang haram. dia selalu memandang orang lain lebih baik dari dirinya dalam hal agama. Sesungguhnya kerusakan hati disebabkan oleh 6 hal (Hasan Al-Basri ra), yaitu: mereka yang sengaja berbuat dosa dengan harapan dapat bert...

Bidadari Surga .. Itukah dirimu?

Bidadari itu ada di bumi yaitu wanita beriman kepada Allah dia istiqomah berbungkus busana muslimah dia khusyu' dan jauh dari bermegah-megahan dia ramah penjaga amanah dia lembut namun tidak lemah dia mempesona namun tetap bersahaja dia mengerti bagaimana menjaga akhlak dan kemuliaannya dia adalah hiasan dunia yang paling indah dia wanita yang tengah dirindu oleh Jannah dia lebih mulia dari bidadari surga dia adalah wanita sholihah

Berdoalah !! Allah mendengar doa kita

Orang yang tak mau berdoa, dianggap oleh Allah manusia yang angkuh. "Berdoalah kepada-Ku, niscaya Kuperkenankan, sesungguhnya orang-orang yang angkuh kepada-Ku akan masuk neraka jahanam yang hina" (QS. 40:60)

Sujud Tilawah / Sujud Sajadah

Tilawah artinya bacaan, dan Sujud Sajadah atau sujud Tilawah itu ialah perbuatan sujud apabila seseorang itu bertemu ayat sajadah dalam bacaan al-Qur’an sama ada di dalam sholat ataupun di luar sholat. Daripada Abu Hurairah r.a. katanya, Rasulullah s.a.w. telah bersabda: Apabila anak Adam membaca ayat Sajdah, lalu dia sujud; maka syaitan jatuh sambil menangis. Katanya, “Celaka aku! Anak Adam disuruh sujud, maka dia sujud, lalu mendapat syurga. Aku disuruh sujud, tetapi aku menolak maka untukku neraka.” (HR Al-Bukhari dan Muslim) Hukum sujud sajadah adalah sunat mu’akad, atau sunat yang amat digalakkan. Dari Umar r.a.: Pada suatu hari Jumaat, dia (Rasulullah) membaca surah al-Nahl di atas mimbar, maka ketika sampai pada ayat sajadah, dia lalu turun dan sujud. Dan para hadirin juga turut melakukan sujud. Pada hari Jumaat berikutnya, dibacanya surah berkenaan, lalu apabila sampai pada ayat sajdah dia berkata: “Wahai manusia, sebenarnya kita tidak diperintahkan (diwajibkan) sujud tilawah. ...

Keutamaan Menghafal Al-Quran

Al-Quran merupakan kitab suci umat Islam yang diturunkan secara berangsur-angsur dalam kurun waktu selama kurang lebih 23 tahun, pada masa Nabi Muhammad SAW, sebagai penyempurna kitab-kitab ALLAH terdahulu. Membaca Al-Quran merupakan ibadah bagi umat Islam, dan yang menghafalkan sekaligus mengamalkannya akan mendapat keutamaan di dunia dan di akhirat. Beberapa keutamaan tersebut antara lain: >>> Keutamaan di dunia 1. Menghapal Al Quran merupakan keutamaan rabbani yang datang dari Allah SWT. Bahkan nikmat menghapal Quran sama dengan nikmat kenabian, bedanya ia tidak mendapat wahyu. Rasulullah SAW menjelaskan, “Barangsiapa yang membaca (hafal) Quran, maka sungguh dirinya telah menaiki derajat kenabian hanya saja tidak diwahyukan kepadanya. Tidak pantas bagi hafidzh quran bersama siapa saja yang ia dapati dan tidak melakukan kebodohan terhadap orang yang melakukan kebodohan (selektif dalam bergaul) sementara dalam dirnya terdapat firman Allah.” (HR. Hakim) 2. Seorang hafidz quran...

Quran Surat At-Taubah

Surat At Taubah terdiri dari 129 ayat yang termasuk golongan surat-surat Madaniyyah. Surat ini diturunkan sesudah Nabi Muhammad Shallallahu 'Alaihi Wa 'Ala Alihi Wa Sallam kembali dari peperangan Tabuk yang terjadi pada tahun 9 H. Diantara Nama-Nama Surat Ini: 1. Surat ini dinamakan At Taubah yang berarti pengampunan berhubung kata At Taubah berulang kali disebut dalam surat ini. 2. Dinamakan juga dengan Baraa?ah yang berarti berlepas diri yang di sini maksudnya pernyataan pemutusan perhubungan, disebabkan kebanyakan pokok pembicaraannya tentang pernyataan pemutusan perjanjian damai dengan kaum musyrikin. 3. Dinamakan juga dengan Al Faadlihah yang berarti pelecehan dan pembongkaran karena didalam surat ini banyak sekali disinggung dan disebutkan sifat-sifat orang-orang munafik sehingga seakan-akan tidak lagi tersisa salah seorang dari mereka melainkan telah disebutkan di dalamnya. Di samping ketiga nama yang masyhur itu ada lagi beberapa nama yang lain yang merupakan sifat dari...

Konsep Diri

Konsep Manakah yang Ada pada Dirimu? Masalah-masalah rumit yang dialami manusia, seringkali dan bahkan hampir semua, sebenarnya berasal dari dalam diri. Mereka tanpa sadar menciptakan mata rantai masalah yang berakar dari problem konsep diri. Dengan kemampuan berpikir dan menilai, manusia malah suka menilai yang macam-macam terhadap diri sendiri maupun sesuatu atau orang lain – dan bahkan meyakini persepsinya yang belum tentu obyektif. Dari situlah muncul problem seperti inferioritas, kurang percaya diri, dan hobi mengkritik diri sendiri. Konsep Diri Konsep diri dapat didefinisikan secara umum sebagai keyakinan, pandangan atau penilaian seseorang terhadap dirinya. Seseorang dikatakan mempunyai konsep diri negatif jika ia meyakini dan memandang bahwa dirinya lemah, tidak berdaya, tidak dapat berbuat apa-apa, tidak kompeten, gagal, malang, tidak menarik, tidak disukai dan kehilangan daya tarik terhadap hidup. Orang dengan konsep diri negatif akan cenderung bersikap pesimistik terhadap ke...

Meraup Pahala ketika Haid

Haid adalah perkara biasa yang dihadapi Kaum Hawa. Namun, haid bukan berarti penghalang untuk mendekatkan diri pada Allah. So, ibadah apa yang boleh dilakukan ketika haid? Haid menurut bahasa berarti “mengalir”, sedangkan secara syar’i adalah darah yang keluar dari bagian dalam rahim wanita pada waktu-waktu tertentu, bukan karena sakit atau terluka, tetapi ia adalah sesuatu yang telah ditetapkan Allah SWT bagi wanita. Jangka waktu haid minimal sehari semalam dan maksimal selama lima belas hari, namun umunya adalah enam atau tujuh hari. Nah, dalam Islam apabila seorang wanita dalam kondisi haid, maka dia ”diharamkan” untuk melakukan beberapa aktifitas ibadah. Aktifitas ibadah yang terlarang/haram dilakukan seorang wanita yang sedang haid adalah: Shalat Seorang wanita haid tidak diperkenankan untuk mendirikan shalat, baik shalat wajib maupun sunnah. Bahkan tidak sah apabila tetap dilaksanakan. Sesuai sabda Rasulullah SAW: ”Bukankah jika seorang wanita haid tidak shalakami disudan shaum.”...

Pesan-Pesan Rasulullah SAW

Empat Pesan Rasulullah SAW: 1. Tebarkanlah salam 2. Perkuat Silaturahmi 3. Santunilah Fakir Miskin 4. Jangan tinggalkan sholat malam (HR Muslim) "Jenguklah orang sakit dan iringilah jenazah karena itu dapat mengingatkan kalian akan akhirat" (HR Muslim) Ya ALLAH.. Hamba memohon kepada-Mu atas amal yang menyampaikan aku ke hadapan-Mu karena cinta-Mu.. Ya ALLAH.. Jadikanlah cintaku pada-Mu lebih aku cintai daripada cinta pada diriku sendiri, keluargaku, bahkan air yang sejuk (ketika aku sedang kehausan) (HR Tirmidzi) Barang siapa memenuhi kebutuhan manusia di dunia maka ALLAH akan mencukupi kebutuhannya di dunia dan akhirat.. Yakinlah, bahwa janji ALLAH itu adalah BENAR dan PASTI!!!

Mendamaikan Diri dengan Kesalahan

Cara terbaik yang bisa kita lakukan terhadap diri setelah melakukan kesalahan: 1. mengakui bahwa kita salah 2. menyesali kesalahan kita 3. mencela diri, mengapa kita lakukan kesalahan itu 4. memohon ampun pada ALLAH, bertaubat 5. tidak berputus asa dari rahmat ALLAH

pilihan dalam hidup

Setiap hari manusia di hadapkan pada pilihan Tidak memilihpun sudah berarti memilih Keputusan untuk memilih menentukan takdir kemudian Kualitas pilihan tergantung kualitas pikiran

Rinduku pada-Mu, Ya Rabb

Jiwa siapakah yang masih rindu? Sementara Dia (ALLAH) menanti disana.. Raga manakah yang masih sakit? Bila jiwa telah terbang bersama cinta-Nya.. Nafas masihkah menghembus terengah? Sedang jihad adalah udaranya.. Cinta.. masihkah memerah jambu? Padahal hijau jannah telah membentang sejauh pandangan.. LAA IZZATI ILLA BIL JIHAD!!!

Ingatlah lima hal ini, kawan!!

Mendapatkan lima hal melalui lima jalan: 1. berkah rezeki akan diperoleh dengan Shalat Dhuha 2. cahaya dalam kubur diperoleh dengan sholat tahajud 3. kemudahan dalam menjawab pertanyaan Munkar&Nakir dengan membaca Al-Quran 4. kemudahan melintasi siratal mustaqim dengan puasa dan sedekah 5. mendapat perlindungan Arsy ILAHI pada hari hisab dengan Dzikrullah (zikir)

Nasehat Hidup 2

Beruntunglah bagi orang-orang yang terus memperbaharui semangatnya, dalam setiap pergantian waktu, menjaga niatnya agar tetap dalam kebaikan dan menemukan ALLAH di setiap gerak langkahnya.. Barang siapa bertakwa kepada ALLAH, niscaya Dia akan membukakan jalan keluar baginya dan Dia memberinya rezeki dari arah yang tidak disangka-sangka. (QS. At-Thalaq:2-3)

Nasehat Hidup Syahid

Irhammu man fil ardhi yarhamukum man fis Samaa' Tolonglah siapapun yang dibumi, Niscaya kamu akan ditolong oleh yang ada di langit Sabda Rasulullah SAW: "Barang siapa yang meminta kepada ALLAH mati syahid dengan sebenar-benarnya, maka ALLAH menyetarakan kedudukannya dengan orang-orang yang mati syahid, meskipun ia meninggal di atas tempat tidurnya" (HR. Muslim)

Nasehat 6

Kedua kaki seorang hamba tidak akan bergeser pada hari Kiamat nanti sebelum ditanya tentang empat perkara: 1. tentang umurnya, untuk apa ia habiskan, 2. tentang ilmunya, apa saja yang ia lakukan, 3. tentang hartanya, dari mana ia mendapatkan dan digunakan untuk apa saja, dan 4. tentang jasadnya, dikorbankan unutk apa saja. (HR. At-Tirmidzi [2417] dan HR. Muslim) Harta yang paling menguntungkan adalah SABAR.. Teman yang paling akrab adalah AMAL.. Pengawal pribadi yang paling waspada adalah DIAM.. Bahasa yang paling manis adalah SENYUM..dan Ibadah yang paling indah adalah KHUSYUK.

Pesan Nabi dan Ali

Rasulullah SAW bersabda: "Kamu tidak akan masuk surga hingga kamu beriman. Kamu tidak akan beriman secara sempurna hingga kamu saling mencintai. Maukah kamu kutunjukkan sesuatu, apabila kamu lakukan akan saling mencintai?? Biasakan mengucapkan SALAM diantara kamu (apabila bertemu)" Sahabat yang beriman, ibarat mentari bersinar Sahabat yang setia, bagaipewangi yang mengharumkan Sahabat sejati, pendorong impian Sahabat berhati mulia, membawa kita ke jalan ALLAH (Ali bin Abu Thalib)

Ayo Belajar !!!

Hidup adalah belajar!!! Belajar untuk bersyukur meski tak cukup (kurang).. Belajar untuk ikhlas meski tak rela.. Belajar untuk taat meski berat.. Belajar memahami meski tak sehati.. Belajar bersabar meski terbebani.. Belajar setia meski tergoda.. Belajar dan belajar dengan keyakinan setegar karang, tapi sudah kodrat hati seperti air laut bergelombang, pasang surut dan sering terbawa arus, maka dari itu kita harus tetap belajar untuk tetap berada di jalan-Nya, di jalan yang benar.. Belajar untuk menjadi hamba yang terbaik! Keep Istiqomah!! :)

Manfaat Membaca Al-Quran

Islamic News: Berdasarkan hasil riset Universitas Al-Azhar, bahwa membaca Al-Quran dapat meningkatkan kinerja otak dan mempertajam ingatan hingga 80%. Hal ini dikarenakan ketika kita membaca Al-Quran, terdapat tiga aktivitas yang baik bagi otak, yaitu melihat, mendengar, dan membaca. Waktu yang baik untuk membaca Al-Quran adalah waktu setelah sholat, terutama setelah shola subuh dan maghrib. Mengapa kedua waktu itu yang lebih utama? karena pada kedua waktu tersebut, otak dalam keadaan fresh akibat pergantian waktu dari gelap ke terang dan terang ke gelap. Informasi tambahan: Menghafal Al-Quran dapat mencegah kepikunan di saat tua.

Nasehat 5

Barangsiapa memenuhi kebutuhan manusia di dunia maka ALLAH akan mencukupi kebutuhannya di dunia dan di akhirat. Ketika kerjamu tidak dihargai, maka saat itu kamu sedang belajar tentang KETULUSAN. Ketika usahamu dinilai tidak penting, maka saat itu kamu sedang belajar KEIKHLASAN. Ketika hatimu terluka sangat dalam, maka saat itu kamu sedang belajar tentang MEMAAFKAN. Ketika kamu harus lelah dan kecewa, maka saat itu kamu sedang belajar tentang KESUNGGUHAN. Ketika kamu merasa sepi dan sendiri, maka saat itu kamu sedang belajar tentang KETANGGUHAN. Ketika kamu harus membayar biaya yang sebenarnya tidak perlu kamu tanggung, maka saat itu kamu sedang belajar tentang KEMURAHHATIAN. Maa kholaqta haadzaa baathila.. Sungguh tidak ada kesia-siaannya ALLAH menciptakan semua itu.. Oleh karenanya, bersabarlah saudara-saudariku.. Saat mata lelah terus memandang, dengan tidur adalah sarana untuknya beristirahat Saat Nabi berjihad dalam medan perang, shalat adalah sarana untuk beliau istirahat tapi ap...

Marhaban Ya Ramadhan

Andai semua HARTA adalah RACUN, maka ZAKATlah penawarnya, Jika UMUR adalah DOSA, maka TAQWA dan TOBAT adalah obatnya, Jika semua bulan adalah NODA, maka RAMADHAN adalah pembersihnya.

Selamat Jalan Ramadhan...

Kulihat Ramadhan menjauh.. Kudekati lalu ku sapa ia.."hendak kemana??" dengan lembut ia berkata: "Aku harus pergi, mungkin jauh dan sangat lama. Tolong sampaikan pesanku untuk mukmin bahwa syawal akan tiba, ajaklah SABAR untuk temani dukanya, peluklah istiqomah saat dia kelelahan dalam perjalanan menuju TAQWA, bersandarlah pada TAWADHU saat kesombongan menyerang, mintalah nasehat di setiap masalah yang dihadapi, sampaikan pula salam dan terima kasih untuknya karena telah menyambutku dengan suka cita, kelak akan ku sambut ia di SURGA dengan pintu ARRAYAN". Amin ya Rabb!!

Nasehat 4

Beruntunglah orang yang meneliti keaiban (kesalahan) dirinya sendiri daripada meneliti keaiban orang lain (HR. Firdaus dan Anas) Mengeluh itu termasuk kebiasaan jahiliyyah, dan orang yang mengeluh, jika ia mati sebelum bertaubat, maka ALLAH akan memotongnya bagi (untuk dijadikan) pakaian dari api neraka (HR. Imam Majah) Semoga kita selalu dijadikan hamba yang sabar atas segala cobaan. Amin ya Rabb!

Nasehat 3

Wahai saudara-saudariku di bumi ALLAH.. jadikanlah dalam hidup ini: ..yang lembut itu HATI ..yang tipis itu BENCI ..yang tebal itu IMAN ..yang tajam itu AKAL ..yang baik itu SIFAT dan yang manis itu SENYUM ALLAH-lah yang membuatmu: ..mampu tersenyum walau sedang menangis ..mampu mencintai walau kalbumu pernah tersakiti ..mampu bertahan saat kau merasa hendak menyerah ..mampu untuk berdoa saat kau merasa putus asa ALLAH mampu melakukan yang tidak mungkin menjadi mungkin Berserahlah dan nantikan rencana ALLAH dalam hidup kita

malam barokah

Sinar mentari kian memudar Lembayung senjapun makin merona membias indah ke wajah rembulan yang malu-malu menatap sang malam untaian bintang berkedip benderang menghias angkasa yang gulita kucoba arungi malam yang sunyi di dalam dzikir hatiku pada-Nya ya ALLAH ini malam-Mu telah singgah ke dalam hati hamba-Mu yang resah ya ALLAH lukisan alam-Mu nan megah iringi daku sujud bermuhasabah

Doaku untukmu 2

Assalamualaikum... Seperti apa hari ini? Semoga ALLAH mengusap lembut hatimu menjadikanmu bagian dari orang-orang yang berjiwa tenang yang kelak akan datang pada ALLAH dengan wajah yang bercahaya semoga hari-harimu diwarnai kasih sayang-Nya dan setiap peluh ternilai sebagai pemberat amal kebaikan disisi-Nya Ya ALLAH,, muliakanlah saudaraku yang membaca tulisan ini.. Bahagiakanlah keluarganya berkahi rezekinya sehatkan jasadnya kuatkan imannya tinggikan derajatnya eratkan tali persaudaraan di antara kami kabulkan doanya Ya ALLAH,, berikanlah rahmat dan hidayah-Mu kepadanya jadikanlah hari-harinya menjadi penuh dengan barokah berikan ia limpahan rizki berikan ia kesehatan jasmani dan rohani jauhkan ia dari penyakit hati permudah urusannya anugerahkan ia ilmu yang banyak jadikanlah surga tempat akhir hidupnya selamatkan ia dari marabahaya jaga hatinya dengan cahaya iman pertemukan ia dengan Rosul-Mu Ya ALLAH Yang Maha Pengasih.. tempatkanlah kedua orang tuanya di surga terindah ya ALLAH, ...

7 Golongan yang diberi naungan oleh ALLAH

7 Golongan yang diberi naungan oleh ALLAH, disaat tidak ada naungan selain naungan ALLAH adalah sebagai berikut: 1. pemimpin yang adil 2. anak muda yang sholehah 3. orang yang hatinya terikat dengan masjid 4. dua orang yang saling mencintai karena ALLAH 5. mampu menghadapi godaan lawan jenis 6. ikhlas beramal 7. bertahajud dan berdzikir kepada ALLAH Semoga kita termasuk ke dalam golongan-golongan tersebut. Amin ya Rabb!!

7 Golongan yang di Naungi ALLAH

7 Golongan yang diberi naungan oleh ALLAH, disaat tidak ada naungan selain naungan ALLAH adalah sebagai berikut: 1. pemimpin yang adil 2. anak muda yang sholehah 3. orang yang hatinya terikat dengan masjid 4. dua orang yang saling mencintai karena ALLAH 5. mampu menghadapi godaan lawan jenis 6. ikhlas beramal 7. bertahajud dan berdzikir kepada ALLAH Semoga kita termasuk ke dalam golongan-golongan tersebut. Amin ya Rabb!!

Nasehat 2

Semua karunia adalah mutlak milik ALLAH dan dibagikan oleh ALLAH semata, sedangkan makhluk hanyalah jalan sampaikan nikmat atau ujian hidup ini, bukan sebagai sumbernya. Kesabaran itu ada 2: 1. kesabaran dalam mentaati yang disuruh agama 2. kesabaran dalam menghindari yang diharamkan agama Kesadaran diri itu sangat penting! Hidup tanpa kesadaran diri, hanya akan terombang-ambing oleh zaman

Nasehat 1

Kesia-siaan terjadi karena sepuluh sebab, sebab yang paling dahsyat adalah kesia-siaan hati dan kesia-siaan waktu, karena tidak ada gantinya (HR. Ibnu Qayyim)

Puasa di Bulan Syawal

Selain puasa wajib pada bulan Ramadhan, syari`at Islam juga membuka peluang kepada Barangsiapa yang ingin berpuasa di luar bulan Ramadhan. Ia disebut sebagai puasa sunnat dan terbahagi kepada beberapa jenis. Puasa-puasa sunnat adalah satu ibadah yang besar keutamaannya. Rasulullah s.a.w. bersabda, bahawa Allah s.w.t. berfirman (Hadits Qudsi): "Setiap amal manusia adalah untuk dirinya kecuali puasa, ia adalah untuk-Ku dan Aku memberi ganjaran dengan (amalan puasa itu)." (Rasulullah melanjutkan): "Demi Allah yang jiwa Muhammad berada di tangan-Nya, bau mulut orang yang berpuasa adalah lebih harum di sisi Allah dibanding wangian kasturi." [Sahih: Dikeluarkan oleh Muslim dalam Shahihnya, hadits no: 1151 (Kitab al-Siyam, Bab keutamaan berpuasa)] Selain hadits di atas, terdapat banyak hadits lain yang menerangkan keutamaan puasa sunnat. Para pembaca bisa melihat kitab al-Shahih al-Musnad min Fadhail al-Amal susunan Syaikh Ali bin Muhammad al-Maghribi (Dar Ibn `Affan, Riya...

Upgrade Yourself

Upgrade yourself!! Otak dan hati sebagaimana yang kita tahu, merupakan komoditi kita dalam hidup yang telah diberikan oleh ALLAH SWT secara gratis. Oleh karenanya, sudah sepantasnyalah kita untuk merawat pemberian yang begitu berharga ini. Salah satu cara perawatan ini adalah dengan mengupgrade otak dan hati kita. Ada banyak metode yang bisa kita gunakan, dengan berbagai teknik yang modern. Ada yang pernah membaca buku Quantum Ikhlas, The secret of mindset, atau berbagai bentuk buku pengembangan diri lainnya? Nah, itu salah satu cara yang bisa digunakan untuk mengupgrade otak dan hati kita agar bisa berkembang dengan baik. Dari beberapa teknik yang telah dajarkan, sebenarnya dapat kita simpulkan menjadi tiga cara, yang sebenarnya sangat mudah untuk dipraktekkan. 3 cara untuk mengupgrade diri kita adalah sebagai berikut: a. Doa, memohon ridho dari ALLAH SWT b. Niat yang Ikhlas dan Kuat untuk memperbaiki diri c. Suasana yang kondusif

Kenikmatan yang membawa Sengsara

4 kriteria kenikmatan yang tidak membawa keridhoan ALLAH: 1) kenikmatan dalam kemaksiatan 2) kenikmatan yang diperoleh dari jalan yang haram 3) kenikmatan yang melalaikan urusan akherat, terlalu sibuk dengan urusan dunia 4) kenikmatan yang mengundang ketamakan. Telah memperoleh kenikmatan, namun masih saja gelisah dengan perolehannya, secara gamblang terdefinisikan dengan kurang bersyukur atas nikmat yang diperoleh. Naudzubillahi min dzalik.. Semoga ALLAH melindungi kita dari sifat-sifat yang demikian.

Doaku untukmu

Bismillahirrohmanirrohim.. Ya ALLAH, umatmu yang membaca ini adalah hambaMu yang saleh, yang tegar dan kuat serta sabar. Sayangilah dia serta kasihilah dia.. Tolong tingkatkan kehidupannya.. Mudahkan rezekinya.. Sehatkan badannya.. Jika dia melangkah, selamatkanlah dia.. Mudahkanlah langkahnya.. Amin ya Rabb

Tips menyehatkan hati

Agr hati sehat, ikuti kelima tips berikut: 1. perbanyak dzikir (dengan mengingat ALLAH hati akan terasa tenang QS. Ar Raa'du:28) 2. perbanyak tilawah 3. perbanyak istighfar 4. perbanyak Qiyamul Lail 5. perbanyak berdoa

Perbedaan Sifat Kita dengan Sifat Rasulullah SAW

Ternyata sifat kita dengan sifat Rasulullah SAW itu cuma beda "sedikit" aja lho..!! Rasulullah sedikit tidur, kita sedikit-sedikit tidur Rasulullah sedikit makan, kita sedikit-sedikit makan Rasulullah sedikit marah, kita sedikit-sedikit mudah marah Rasulullah sedikit-sedikit beramal, kita sedikit amalannya Rasulullah sedikit-sedikit berkorban untuk Islam, dari kita sedikit yang dikorbankan See?? Terus?? Bareng-bareng yuk! nambah yang "sedikit" perubahan untuk diri kita :)

Narcolepsy

Narkolepsi (narcolepsy) adalah gangguan tidur yang cukup umum diderita, namun seperti gangguan tidur lainnya ia juga amat jarang dikenali oleh masyarakat. Narkolepsi dalam bahasa awam, bisa dikatakan sebagai serangan tidur dimana penderitanya amat sulit mempertahankan keadaan sadar. Hampir sepanjang waktu ia mengantuk. Rasa kantuk dapat dipuaskan setelah tidur selama 15 menit, tetapi dalam waktu singkat kantuk sudah menyerang kembali. Sebaliknya di malam hari, banyak penderita narkolepsi yang mengeluh tidak dapat tidur. Yang terutama terganggu adalah mekanisme pengaturan tidur, dimana tahap tidur REM dapat menembus kesadaran disaat kita terjaga. Tahap tidur REM adalah tahap dimana kita bermimpi (lihat bagian Gambaran Pola Tidur.) Tidak jarang penderitanya berada dalam kondisi tidak sepenuhnya terjaga atau tidak sepenuhnya tertidur.

Waktu

Hari sungguh cepat berlalu, semua terjadi begitu cepat .. Setiap manusia mempunyai cerita masing-masing dan menciptakan cerita bagi hidupnya. Banyak hal yang berubah dalam hidup ini .. jika kita tidak ikut berubah ,, maka kita yang akan dirubah oleh zaman. Teguhkan pendirian untuk tetap berjalan di jalan yang benar, insya Allah akan tetap dan selalu diridhoi.

Pendidikan Keluarga

Selamat Siang Netter yang baik .. Siang -siang gini enaknya ngapain ya ..?? Oiya .. Sudahkah kalian membaca buku-nya Mbak Hanum yang judulnya "Menapak jejak Amien Rais"? Dilihat dari sinopsisnya, buku tersebut banyak mengulas mengenai pendidikan keluarga. Seorang anak yang sangat bangga dengan ayahnya, dan ingin membagi kebahagiaan itu kepada orang lain. Keluarga merupakan tempat belajar yang pertama bagi anak. Pendidikan keluarga adalah pendidikan nonformal yang ternyata lebih penting daripada pendidikan formal. Sebuah pendidikan yang diajarkan oleh anak semenjak kecil, akan tertanam kuat dalam hidupnya. Pendidikan tersebut lebih banyak mengacu kepada pendidikan moral anak. Secara bawah sadar, anak akan meniru kebiasaan yang dilakukan oleh orang tuanya. Diajarkan atau tidak diajarkan, hal itu secara tidak sadar terekam menjadi sebuah belief dalam diri anak. Pendidikan moral, diberikan oleh orang tua kepada anaknya sepanjang hayat. Sebagaimana lagu anak-anak jaman doeloe .. H...

Responsibility - Self Awareness

Responsibility .. atau biasa disebut tanggung jawab, merupakan suatu yang besar dan berat dalam hidup, namun dengan kesadaran diri ( Self Awareness ), tanggung jawab dalam hidup akan terasa lebih ringan bahkan tak terasa karena hal tersebut sudah merupakan hal yang sudah sepantasnya dilakukan. Tanggung jawab dalam hidup hanya dapat ditempuh jika seseorang telah dewasa. Kedewasaan seseorang bukanlah sesuatu yang instant, kedewasaan dapat dibentuk sedari kecil melalui lingkungan sekitar, dan kedewasaan merupakan sebuah proses. Proses to be a better man.. !! Self Awareness sangat berperan dalam hidup.. terutama dalam membentuk kepribadian kita. Kepribadian yang kita inginkan akan mudah terbentuk melalui kesadaran diri. Mau bagaimanakah bentuk kehidupan yang kita inginkan? Kita dapat menciptakannya dengan menginstal program-program instalan yang diperlukan saja..